Giveaway! ya Giveaway nya bertuah memang selalu menjadi yang
selalu aku tunggu-tunggu karena membuatku selalu merasa tertantang untuk
memenangkan giveaway yang selalu ditaja oleh Komunitas Blogger Bertuah dengan
dukungan dari berbagai sponsor.
Tak sia-sia akupun pernah memenangkan giveaway ini,
walaupun hanya hadiah hiburan tapi lumayan juga bisa nambah pulsa yang
kebetulan lagi sekarat waktu itu, baru sekali itu sih untuk pertama kalinya aku
ikut giveaway dari bertuah, karena aku selalu buntu dan kehabisan ide setiap
ada ide.
Nah, di postingan kali ini aku bukan mau bahas
tentang giveaway yang sebelumnya. Di postingan kali ini aku ikut dalam
"Kontes Giveaway #7 Bertuah" dengan tajuk "Share Your Story
About Pekanbaru". Dipostingan kali ini aku ingin menceritakan tentang Riau
Main Stadium.
AKU di 5 STADIUM OF THE YEAR!
Riau Main Stadium, pasti sudah tidak asing lagi
terdengar di telinga sobat-sobat sekalian, karena Riau Main Stadium memang
sudah cukup terkenal keberadaannya baik di kancah nasional maupun dunia
internasional, meskipun pembangunannya baru selesai setahun terakhir. Tidak
cukup lama memang pembangunannya dari stadion ini yaitu dimulai pada tahun 2010
hingga 2012.
Pembangunan staion ini pun juga memakan dana yang
tidak sedikit yaitu sekitar 800 Milyar Rupiah. Besarnya biaya pembangunan itu
mungkin cukup memuaskan karena dengan adanya stadion ini secara tidak langsung
juga membesarkan nama provinsi Riau dan negara Indonesia secara umum.
Riau Main Stadium juga masuk ke dalam 5 stadium of
the year berdasarkan hasil voting dan menyisihkan 15 stadion lainnya. Dengan
mendapatkan dukungan dari berbagai negara akhirnya Riau Main Stadium menempati
posisi ke 5 dengan jumlah voting sebanyak 16512.
Bukan hanya itu yang menjadi kebanggaan dari
stadion ini, Riau Main Stadium juga berhasil menjadi tuan rumah dalam ajang penyisihan Piala AFC U-22 yang merupakan event berkelas dunia dan diikuti oleh berbagai negara di dunia. Dan aku sudah pernah berada disana untuk menyaksikan langsung pertandingan Sepakbola secara langsung untuk pertama kalinya dengan mendukung tim kebanggaanku Indonesia yang berhadapan dengan Australia waktu itu.
Dan yang paling mengesankan lagi yaitu saat Riau menjadi tuan rumah dalam pesta olahraga terbesar di Negeri ini, yaitu Pekan Olahraga Nasional ke-18 (PON XVIII). PON XVIII di Riau inilah yang menjadi ajang pembuktian betapa indahnya Riau Main Stadium saat itu, yang menjadi tempat pembukaan acara pesta olahraga itu. Riau Main Stadium saat itu bagaikan Ratu Sejagad untuk satu malam, dengan dandanan lampu warna-warni, dan polesan indah dari atraksi lampu sorot menjadikan stadion ini terlihat anggun.
Dan yang menjadikan malam itu sangat luar biasa karena stadion itu dipenuhi dengan sorak-sorai gembira masyarakat Pekanbaru, ditambah lagi dengan pertunjukan luar biasa dari para penari dan penampilan-penampilan yang disuguhkan oleh semua kalangan,mulai dari anak sekolah hingga orang dewasa.
Malam itulah yang menjadi pengalaman yang sangat mengesankan dan membanggakan bagiku, karena aku dengan bangga aku dapat menikmati keindahan dan megahan Riau Main Stadium, yang juga kebanggaan masyarakat Pekanbaru dan masyarakat Indonesia secara umum.
Sobat, sekian saja ceritaku tentang Riau Main Stadium ya, untuk foto-foto ni aku suguhkan, meskipun hanya dari gadget biasa tapi cukup menjadi pengobat rindu saat teringat dengan kemegahan stadion ini.
Dan yang paling mengesankan lagi yaitu saat Riau menjadi tuan rumah dalam pesta olahraga terbesar di Negeri ini, yaitu Pekan Olahraga Nasional ke-18 (PON XVIII). PON XVIII di Riau inilah yang menjadi ajang pembuktian betapa indahnya Riau Main Stadium saat itu, yang menjadi tempat pembukaan acara pesta olahraga itu. Riau Main Stadium saat itu bagaikan Ratu Sejagad untuk satu malam, dengan dandanan lampu warna-warni, dan polesan indah dari atraksi lampu sorot menjadikan stadion ini terlihat anggun.
Dan yang menjadikan malam itu sangat luar biasa karena stadion itu dipenuhi dengan sorak-sorai gembira masyarakat Pekanbaru, ditambah lagi dengan pertunjukan luar biasa dari para penari dan penampilan-penampilan yang disuguhkan oleh semua kalangan,mulai dari anak sekolah hingga orang dewasa.
Malam itulah yang menjadi pengalaman yang sangat mengesankan dan membanggakan bagiku, karena aku dengan bangga aku dapat menikmati keindahan dan megahan Riau Main Stadium, yang juga kebanggaan masyarakat Pekanbaru dan masyarakat Indonesia secara umum.
Sobat, sekian saja ceritaku tentang Riau Main Stadium ya, untuk foto-foto ni aku suguhkan, meskipun hanya dari gadget biasa tapi cukup menjadi pengobat rindu saat teringat dengan kemegahan stadion ini.
Artikel ini diikutsertakan pada Kontes Giveaway #7 Bertuah : Share your story about Pekanbaru.
Terima Kasih atas partisipasinya. Semoga menjadi pemenang.
BalasHapus